Momen Berdo'a Paling Baik

ALLAH sangat memuliakan hari wukuf di Arafah. Hari itu, Allah mendekat sedekat dekatnya kepada orang - orang yang wukuf di Arafah untuk mendengarkan ungkapan dan keluhan mereka, menatap dari dekat wajah dan perilaku mereka.

Nabi Muhammad SAW bersabda
"...Ia (Allah) mendekat kepada orang yang di Arafah. Dengan bangga ia bertanya kepada malaikat, apa yang diinginkan oleh orang - orang yang sedang wukuf itu?"

Pada hari itu, Allah SWT senang sekali jika kita Berdo'a kepadanya. Ia mengabulkan semua Do'a mereka di sana, sebagaimana tersebut dalam hadist yang lain :
Sabda Rosullullah SAW : "diantara berbagai jenis dosa, ada dosa yang tidak akan tertebus kacuali dengan melakukan wukuf di Arafah"(Disinatkan Oleh Ja'far Bin Muhammad sampai kepada Rosullullah SAW)

Bahkan Allah SWT Murka ketika Manusia tidak yakin diampunkan di Arafah,seperti sabda Rosullah SAW : " yang paling besar dosanya diantara manusia adalah seorang yang berwukuf di Arafah lalu berprasangka bahwa Allah SWT tidak memberinya ampun"(Al Khatib dalam Kitab Al-Muttafaq wal Muftaraq)

Demikian Agung dan mulianya hari Arafah ini meski wukuf hanya beberapa jam saja, sungguh sangat penting berdo'a di Arafah, disaksikan dari dekat oleh ALLAH SWT dibanggakannya kita di depan para malaikatnya.

"Hai Malaikatku!! Apa balasan (bagi) hamba-Ku ini, ia bertasbih kepada-Ku, Ia mengenali-Ku, Ia memuji-Ku, Ia bershalawat kepad Nabi-Ku. Wahai para Malaiikatku saksikanlah, bahwasanya aku telah mengampuninya, aku memberi syafa'at (bantuan) kepadanya. Jika hambaku memintanya tentu akan kuberikan untuk semua yang wukuf di Arafah ini."

comment 0 komentar:

Post a Comment

Gunakan Hak Saudara sebagai Blogger untuk meninggalkan komentar sauadara Di Artikel Ini._^

 
© 2010 StiLL MusLim is proudly powered by Blogger